Text
Mimpi Bungsu
"Mimpi Bungsu" adalah novel fiksi yang menggambarkan kerasnya kehidupan sosial di perkotaan. Cerita berfokus pada seorang anak perempuan berusia 7 tahun bernama Bungsu dan ibunya, Hanny, yang menjadi orang tua tunggal di usia muda. Dengan harapan memperbaiki kehidupan, Hanny memutuskan pindah ke Jakarta bersama Bungsu. Namun, minimnya keterampilan membuat mereka hidup terlunta-lunta hingga menjadi gelandangan. Pertemuan dengan seorang wanita bernama Jeng Sofie membawa mereka ke Surabaya dengan janji pekerjaan yang menjanjikan. Namun, kenyataan berkata lain ketika Hanny ditawari menjadi wanita penghibur di kawasan lokalisasi Dolly. Novel ini menggambarkan dilema antara tuntutan hidup dan moralitas, serta perjuangan seorang ibu dalam menghadapi kerasnya realita demi anak tercinta.
Tidak tersedia versi lain